SISKO memiliki cukup banyak sekali manfaat dan kegunaan yang akan diperoleh bagi para siswa di sekolah. Kehadirannya tidak hanya sebatas menjadi system administrasi dan informasi para orang tua mereka saja.
Akan tetapi juga dapat membantu para siswa dalam berbagai macam aspek yang memiliki kaitan erat dengan dunia pendidikan di sekolah yang sedang mereka tempuh. Berikut ini akan dijelaskan mengenai beberapa manfaat Sisko untuk para siswa di sekolah, antara lain yaitu :
Apa Saja Manfaat SISKO untuk Siswa ?
- Latihan Kompetensi Online pada SISKO
Salah satu manfaat SISKO untuk siswa di sekolah adalah untuk dapat melakukan latihan kompetensi secara online. Bahkan system ini juga sudah terintegrasi dengan Portal e-learning pijar sekolah.
Dengan begitu, siswa akan dapat melaksanakan latihan kompetensi dengan cara yang sangat mudah dengan menggunakan fitur online test dan online quiz yang tersedia di sini. Para siswa juga akan sangat gampang dalam mendalami materi-materi yang belum mereka pahami. Selain itu, anak-anak juga menjadi lebih mudah dalam memahami materi dari soal-soal yang diujikan.
- Meningkatkan Wawasan para Siswa
Manfaat berikutnya yakni melakukan peningkatan terhadap wawasan dari para siswa untuk memperoleh wawasan yang lebih luas. Caranya yakni dengan melakukan pendalaman materi mengenai mata pelajaran yang sesuai dengan kompetensi yang ada.
Supaya para murid dapat memahaminya dengan baik. Para orang tua juga dapat mendukung perkembangan diri para siswa melalui system administrasi online satu ini. Penjelasan-penjelasan yang ada tersebut akan dapat dipahami dengan lebih mudah dan cepat jika dibandingkan dari hanya mendengarkan materi saja.
- Lebih Mudah dalam Mengakses Informasi Sekolah
Manfaat selanjutnya dari adanya SISKO ini adalah yakni memudahkan para siswa dalam melakukan pengaksesan informasi sekolah mereka. Dalam hal ini ada berbagai macam pengumuman, pemberitaan dan berbagai macam informasi. Semua hal tersebut akan dapat diakses dengan cepat dan mudah menggunakan SISKO ini.
Dengan begitu, para siswa juga akan menjadi lebih mudah dalam mengetahui perkembangan sekolah. Termasuk juga dalam memahami berbagai macam informasi atau pengumuman penting yang dibertahukan oleh guru atau divisi humas dari sekolah tempat para siswa belajar.
- Proses Belajar Baru dan Menyenangkan dengan SISKO
Dalam SISKo ada banyak fitur yang dapat digunakan untuk menguji dan juga membuat anak-anak mampu untuk mengasah kemampuan mereka. Semua hal itu berlaku dalam bidang akademik dan juga non-akademik.
Dengan begitu, para siswa akan bisa mendapatkan kesempatan yang sama dan serupa untuk dapat melakukan pengaksesan terhadap informasi yang ada. Itu semua mampu memunculkan pengalaman-pengalaman baru bagi para siswa di sekolah. Mudahnya mengakses informasi yang nyaman dan cepat juga bisa membantu siswa dalam mengeksplorasi minat dan bakat mereka dengan sangat baik.
- Berlatih Mengemukakan Pendapat Siswa
Penggunaan SISKO untuk siswa akan dapat membantu dalam meningkatkan kemampuan siswa dalam melakukan sosialisasi dan juga penjelasan pendapatnya. Seorang siswa dapat melatih dirinya sendiri dalam mengemukakan pendapat siswa yang bersangkutan tersebut.
Tersedia fitur yang diberi nama Forum Diskusi Terbuka. Forum ini bisa digunakan untuk menjadi wadah atau tempat para siswa untuk mengemukakan eksistensi pribadi diri sendiri dengan sangat bagus.
Sekian sedikit informasi yang dapat dijelaskan mengenai manfaat SISKO untuk para siswa. Ada banyak kelebihan untuk para murid di suatu sekolah. Khususnya untuk dapat memperoleh berbagai macam informasi dengan lebih mudah dan cepat.